Mengenal Lebih dalam Tentang Asuransi I Love Life Terbaik di Indonesia

Resiko merupakan salah satu faktor yang harus dihadapi seseorang, ketika berbagai hal yang tidak diinginkan terjadi dalam diri mereka. Untuk dapat melakukan pengalihan terhadap resiko yang mungkin terjadi tersebut, program asuransi merupakan cara terbaik yang dapat dipilih oleh seseorang. Astra merupakan salah satu perusahaan pengelola asuransi terbaik yang ada di Indonesia. Melalui program I Love Life yang dicanangkan, Astra akan memberikan solusi pengalihan resiko terbaik bagi masyarakat Indonesia. Berikut ini bahasan mengenai berbagai produk asuransi I Love Life terbaik di Indonesia, yang dapat Anda jadikan sebagai program pengalihan resiko terbaik dalam diri Anda:

1. Flexi Life

Program asuransi ini merupakan program asuransi jiwa, yang secara khusus disediakan oleh Astra untuk memberikan perlindungan dan pengalihan resiko terhadap peserta asuransi yang mengalami berbagai resiko yang memang mengancam keselamatan jiwa mereka. program asuransi ini dapat diikuti oleh siapa saja yang memang memiliki rentan usia antara 18 tahun hingga 60 tahun, dengan besaran premi yang dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan dalam diri mereka. Nilai pertanggungan yang diberikan pun sangat bervariasi dan dapat dipilih oleh peserta dimana nilai mulai dari 50 juta rupiah hingga 5 miliar rupiah dapat dipilih oleh nasabah sesuai dengan kebutuhan dalam diri mereka.

Keunggulan lain yang ditawarkan dalam program asuransi jiwa Flexi Life yang dimiliki oleh Astra untuk nasabahnya ini, antara lain adalah:

  • Nilai pertanggungan dapat dipilih nasabah sesuai kebutuhan perlindungan, tanpa syarat adanya medical checkup di dalamnya.
  • Sistem upgrade dan downgrade dari besaran premi, nilai pertanggungan serta masa pembayaran premi dapat dilakukan kapanpun dengan sistem online yang disediakan.
  • Sistem kepesertaan dapat diperpanjang secara otomatis, tanpa harus melakukan pendaftaran ulang.
  • Sistem pendaftaran serta klaim dapat dilakukan melalui online, sehingga akan lebih mempermudah dan menghemat waktu yang dimiliki nasabah.
  • Nilai pertanggungan dapat diberikan secara utuh kepada keluarga ataupun ahli waris yang terdaftar apabila peserta mengalami resiko meninggal dunia baik akibat sakit ataupun kecelakaan.

2. Flexi Critical Illness

Program asuransi ini merupakan program asuransi kesehatan yang secara khusus memberikan perlindungan untuk penyakit kritis yang dimiliki oleh nasabah seperti stroke, jantung serta kanker. Besaran premi dari jenis asuransi kesehatan ini pun dapat dipilih sendiri oleh nasabah sesuai dengan jenis penyakit kritis yang memang sedang dan telah dialami. Untuk dapat menentukan besaran premi ini, pihak Astra menyediakan fasilitas simulasi online yang dapat diakses melalui portal online yang memang dimiliki oleh perusahaan ini.

Keunggulan lain yang ditawarkan oleh Flexi Critical Illness sebagai asuransi penyakit kritis, antara lain adalah:

  • Setengah dari nilai perlindungan akan dibayarkan apabila nasabah memang terdiagnosa mengalami kanker tahap awal, dengan tujuan agar nilai tersebut dapat digunakan untuk biaya pengobatan.
  • Nilai perlindungan yang tinggi mencapai angka 2 miliar rupiah yang dapat diperoleh dengan sistem online, tanpa harus adanya medical checkup.
  • Nilai premi akan dihitung berdasarkan resiko setiap tahun yang harus dihadapi oleh nasabah, dengan sistem premi tahunan yang diperpanjang secara otomatis.

Dari keunggulan yang telah dijabarkan di atas, maka dapat kita simpulkan jenis asuransi mana yang memang terbaik dan dapat kita pilih sebagai nilai perlindungan jiwa dan kesehatan Anda. Memilih asuransi I Love Life Terbaik di Indonesia ini, berarti kita telah memilih perlindungan dan pengalihan resiko secara lengkap, tidak hanya bagi diri kita sendiri tetapi juga untuk keluarga.

Tinggalkan komentar